Prakiraan Cuaca DIY 15 Februari: Hujan Lebat-Angin Kencang

dok. BMKG
dok. BMKG

Yogyakarta, seputarjogja.id – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Senin (15/2). BMKG memprakirakan potensi hujan lebat disertai angin kencang.

“Kondisi cuaca pagi hari berawan, siang-sore hari potensi hujan sedang-lebat di Kulon Progo utara, Sleman utara, Kota Yogyakarta, Bantul utara dan Gunungkidul utara,” tulis BMKG Yogyakarta dalam keterangannya, Senin 15 Februari 2021.

Bacaan Lainnya

Kemudian prakiraan cuaca malam hari potensi hujan ringan di Sleman timur, Gunungkidul utara. Dini hari potensi hujan sangat ringan-ringan di Kulon Progo selatan, Gunungkidul selatan dan Bantul selatan.

Untuk suhu udara antara 23-31 derajat celsius, kelembapan udara 65-95 persen, dan angin dari arah barat daya dengan kecepatan maksimum 30 km/jam.

Sedangkan prakiraan gelombang laut, tinggi gelombang di perairan selatan Yogyakarta berkisar antara 2,5 hingga 3 meter (kategori tinggi).

“Peringatan dini waspada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai petir/kilat dan angin kencang di Kulon Progo utara, Sleman utara, kota Yogyakarta, Gunungkidul utara dan Bantul utara serta gelombang tinggi di perairan selatan Yogyakarta,” jelas BMKG.

Info prakiraan cuaca ini diperbarui 15 Februari 2021 pukul 06.30 WIB dan berlaku 24 jam mulai pukul 07.00 WIB.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *