Seto Siapkan Taktik Jelang PSIM Vs Persis

dok. PSIM
dok. PSIM

seputarjogja.id, Yogyakarta – Jelang laga kontra Persis Solo, Senin (15/11) mendatang, pelatih PSIM Jogja Seto Nurdiyantoro nampak serius dalam mempersiapkan timnya.

Ditemui usai memimpin latihan, Jumat (12/11) pagi, Seto menegaskan bahwa saat ini dirinya terus melakukan pembenahan dan evaluasi, karena masih ada beberapa catatan mengenai kekurangan Laskar Mataram di pertandingan sebelumnya yang harus segera diperbaiki.

Bacaan Lainnya

“Hari ini kami lakukan persiapan seperti biasa, baik secara teknik, taktik, fisik, dan mungkin ada persiapan mentalnya juga. Kita sudah coba lakukan evaluasi apa yang masih kurang dari pertandingan sebelumnya. Dan kita sudah coba lakukan antisipasi untuk itu,” ujar Seto dalam siaran pers PSIM, Jumat 12 November 2021.

Pelatih asal Kalasan ini menambahkan, hari ini kapten PSIM Jogja Purwaka Yudi tidak bisa bergabung untuk menjalani sesi latihan lantaran tengah melakukan cek medis untuk mengetahui diagnosa pasti terhadap cedera yang dialaminya.

“Kondisi pemain saat ini ada Purwaka yang tidak bisa ikut latihan, karena sedang melakukan cek medis terkait kondisi cederanya,” ucap Seto.

Disinggung mengenai kekuatan Persis, Seto mengatakan dirinya terus mengingatkan anak asuhnya agar tetap berkonsentrasi penuh dan mewaspadai pergerakan semua pemain lawan.

“Saya pikir semua pemain Persis Solo sama, mereka tim yang solid, dengan materi yang luar biasa. Tentu kita akan mewaspadai seluruh pemain lawan,” ujar Seto.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *